Order Taker : Pengertian, Tugas dan Tanggung Jawab

 Pengertian Order TakerSumber Foto : Era.id


Pengertian Order Taker adalah seseorang yang memiliki tugas melayani tamu melalui jaringan telepon, secara singkat Order Taker adalah seseorang yang bertugas menerima dan mengangkat telepon dari tamu. Order Taker juga salah satu bagian yang ada di departement Housekeeping yang memiliki peran melayani tamu melalui telepon. 

Order Taker adalah bagian departement housekeeping yang tugasnya melayani tamu menggunakan jaringan telepon, biasanya seorang yang bekerja di bagian order taker harus selalu ada di tempat meja kerja untuk menunggu dan melayani tamu jika tamu memerlukan fasilitas tambahan seperti extra bed, hand towel, cap shower, tooth brush dan lainnya.

Tugas dan Tanggung Jawab

Petugas order taker memiliki tanggung jawab sendiri saat bekerja yaitu melayani permintaan tamu melalui jaringan telepon, tidak hanya itu seorang order taker juga mencatat apa saja permintaan dari tamu yang di perlukan.

Tugas order taker mungkin memang terlihat mudah, karena hanya bekerja di office departement housekeeping. tetapi seorang petugas order taker memiliki tugas tanggung jawab yang cukup banyak.

Berikut 10 tugas dan tanggung jawab seorang order taker.
  1. Mencatat permintaan tamu di log book
  2. Mencatat keluhan atau complain dari tamu
  3. Mengutamakan request dari tamu dan melakukan follow up ke bagian lain, misalnya room attendant di lantai yang berwenang atau terdekat.
  4. Membuat log inventory linen, dan lainnya di dalam system
  5. Mengurus administrasi dengan baik
  6. Mengelola Lost and Found
  7. Bertanggung jawsb menjaga peralatan dan persediaan administrasi 
  8. Memberikan informasi kepada room attendant tentang status kamar
  9. Mengendalikan penemuan dan kehilangan barang tamu
  10. Menjalankan tugas dengan baik yang telah di berikan oleh atasan

Syarat-Syarat Petugas Order Taker

Menjadi seorang order taker mungkin terlihat enak, karena pekerjaannya hanya duduk di ruangan, mencatat dan mengangkat telepon. Meskipun begitu, tidak semua orang bisa menjadi seorang order taker, untuk menjadi petugas order taker harus memiliki syarat yang harus di penuhi, berikut syarat yang harus di miliki untuk menjadi petugas order taker.

  1. Memiliki kemampuan dalam berkomunikasi yang baik
  2. Memiliki kemampuan dalam mengoperasikan komputer
  3. Profesional dalam bekerja 
  4. Memiliki keahlian bahasa inggris dan lainnya
  5. Memiliki sikap yang ramah, sopan santun dan bertanggung jawab
Demikianlah pembahasan mengenai Pengertian Tugas dan Tanggung Jawab, semoga artikel yang cukup singkat menjadi bermanfaat bagi pembaca, jika ada keluhan tentang kekurangan dalam artikel silahkan menghubungi kontak kami.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel